Warung Bebas

Resep Masakan Ikan Kukus Daun Pisang

Resep Masakan Ikan Kukus Daun Pisang - Resep Masakan Ikan Kukus Daun Pisang Jika kita selama ini sudah puas dengan masakan Ikan Goreng, Ikan Bakar ataupun Ikan Sambel maka Hari ini adalah saatnya kita mencoba membuat Masakan Yang Belum pernah kita mencoba sebelumnya Yakni Resep Masakan Ikan Kukus Daun Pisang, Ikan Kukus Memiliki Textur yang lembut lagi enak, Ikan yang akan kita Olah pada kesempatan kali ini adalah Ikan Bandeng.
Saya Pribadi selama ini Lebih banyak membuat Masakan Ikan Asin Kukus, Yang akan enak sekali jika di Makan dengan Sambal Plus Daun Pucuk Ubi, Duh Rasanya Ga menahankan,hehe. Seperti biasa untuk membuat Masakan Ikan Kukus Daun Pisang ini tidaklah terlalu sulit untuk membuatnya, bahakan sangat-sangat mudah untuk membuatnya, Hanya saja anda hanya di butuhkan sedikit waktu untuk membuat bumbunya, Nah bagaimana apakah anda tertarik untuk membuat Maskan Ikan Kukus Daun Pisang yang satu ini.

Resep Masakan Ikan Kukus Daun Pisang ini Juga menjadi Pelengkap resep sebelumnya yang pernah kita posting pada kesempatan yang lalu Yakni Resep Ikan Bakar Bumbu Kecap, Nah ada baiknya jika kita langsung saja melihat Bahan Bahan serta Bumbu dan Juga Cara Membuat Ikan Kukus Daun Pisang di bawah ini.

Resep Ikan Kukus

Resep Ikan Kukus Daun Pisang


Bahan Ikan Kukus :

  • 500 gram ikan bandeng segar, potong-potong

Bumbu Yang Di Haluskan :

  • 8 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah keriting
  • ¼ sdt merica butiran
  • ½ sdt ketumbar, sangrai
  • 2 butir kemiri, sangrai
  • 1 ½ sdt garam
  • ½ sdt gula pasir
  • 2 buah cabai merah, potong bulat
  • 2 buah cabai hijau besar, potong bulat
  • 12 buah cabai rawit merah
  • 4 buah belimbing wuluh, potong-potong
  • 3 cm lengkuas, iris tipis
  • 1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
  • 4 lembar daun salam
  • Daun pisang untuk membungkus

Cara Membuat Ikan Kukus :

  1. Aduk rata ikan bandeng, bumbu halus, cabai merah, cabai hijau, cabai rawit, belimbing, lengkuas, dan serai.
  2. Letakkan daun salam di atas 2 lembar daun pisang. Taruh adonan ikan, bungkus bentuk pepes, semat dengan lidi.
  3. Kukus dalam dandang panas di atas api sedang selama 45 menit sampai matang. 
  4. Kemudian Angkat dan sajikan.


Sekian Resep Masakan Ikan Kukus Daun Pisang ini kami berikan untuk anda semua yang hari ini juga bisa anda peraktekkan di Rumah, Jika anda mempunyai pertanyaan Silahkan tinggalkan pertanyaan anda di Kolom Komentar di Bawah yang telah blog Menu Buka Puasa Sediakan.
Sekali Lagi saya Ingatkan Silahkan bagikan artikel Resep Masakan Ikan Kukus Daun Pisang ini kepada Teman-teman anda melalui media sosial seperti Facebook dan Juga Twitter, dan Saya Ucapkan Terima Kasih, Selamat Mencoba ^__^
 

Aneka Resep Masakan Enak Indonesia Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger